Berikut adalah resepi lengkap membuat steak tempe yang lazat dan bergizi.
Steak, salah satu makanan berbahan dasar daging ini hampir semua orang sudah mengenalnya. Biasanya steak dibuat dari potongan daging sapi segar yang dimasak.Namun kali ini Resep Masakan Nusantara ingin berbagi resep steak berbahan dasar tempe yang pembuatannya sangat mudah .
Untuk membuat steak tempe ini bahan bahan yang dibutuhkan iaitu
- 1 papan tempe
- 3 sdm tepung serbaguna
- 1 butir telur
- 3 siung bawang putih
- 1sdt garam
- 1/2 sdt merica
Bahan saus steak
- 1 buah bawang bombay
- 2 siugn bawang putih
- 5 sdm saus tomat –
- 2 sdm kecap manis
- 3 sdm saus tiram
- 1/2 sdt garam
- 1 sdt gula
- 1/2 sdt merica
Cara membuat steak tempe
- Potong potong tempe kemudian kukus selama 15 menit.
- Haluskan tempe,tambahkan 3 sdm tepung serbaguna,telur, 3 siung bawang putih yang sudah dihaluskan, 1sdt garam,1/2 sdt merica kemudian aduk sampai rata.
- Bentuk adonan tempe menjadi bulat pipih lalu panggang sampai matang.
- Membuat saus : tumis bawang bombay dan bawang putih yang telah dirajang
halus sampai harum kemudian tambahkan saus tomat,kecap manis dan saus tiram, aduk sampai rata. tambahkan garam,gula dan merica juga sedikit air lalu masak hingga matang.
- Sajikan steak tempe dengan taburan saus steak diatasnya.
Selamat mencuba resepi ini.
Tonton video ini sebagai panduan untuk memudahkan anda :
https://www.youtube.com/watch?v=aBvb35Jm2xc
Kredit Oleh : Resep Masakan Nusantara